Nama : ARIF HADI SAPUTRA
NPM : 11210075
Kelas : 2EA17
Pengelolaan sumber daya alam dan
eksternalitas
Pengertian
Eksternalitas lingkungan sendiri didefinisikan sebagai manfaat dan biaya yang
ditunjukkan oleh perubahan lingkungan
secara fisik hayati. Eksternalitas timbul ketika beberapa kegiatan dari
produsen dan konsumen memiliki pengaruh yang tidak diharapkan (tidak
langsung) terhadap produsen dan atau
konsumen lain. Eksternalitas bisa positif atau negative. Eksternalitas positif
terjadi saat kegiatan yang dilakukan oleh seseorang atau kelompok memberikan manfaat pada
individu atau kelompok. Perbaikan pengetahuan di berbagai bidang, misalnya
ekonomi, kesehatan, kimia, fisika memberikan eksternalitas positif bagi
masyarakat. Eksternalitas positif terjadi
ketika penemuan para ilmuwan tersebut tidak hanya memberikan manfaat pada
mereka, tapi juga terhadap ilmu
pengetahuan dan lingkungan secara keseluruhan. Adapun eksternalitas negatif
terjadi saat kegiatan oleh individu atau
kelompok menghasilkan dampak yang membahayakan bagi orang lain
Contoh
Polusi adalah contoh eskternalitas negatif. Terjadinya proses pabrikan di sebuah
lokasi akan memberikan eksternalitas negatif pada saat perusahaan tersebut
membuang limbahnya ke sungai yang berada di sekitar perusahaan. Penduduk
sekitar sungai akan menanggung biaya eksternal dari kegiatan ekonomi tersebut
berupa masalah kesehatan dan berkurangnya ketersediaan air bersih. Polusi air
tidak saja ditimbulkan oleh pembuangan limbah pabrik, tapi juga bisa berasal dari
penggunaan pestisida, dan pupuk dalam proses produksi pertanian.
Dampaknya
:
Ø Kesehatan
masyarakat pun terancam akibat polusi
Ø Masyarakat
juga harus menanggung sendiri biaya eksternalitas yang ditimbulkan
Ø Tanaman
akan susah tumbuh di daerah yang berpolusi dan berlimbah
Ø Daerah
sekitar menjadi gersang
Cara
penanggulangannya :
Sebaiknya
perusahaan mempunyai kebijakan untuk membiayai biaya dari pengekploitasi, agar
tidak berdampak bagi manusia. Selain itu membuang limbah tidak langsung ke
sungai dan penyaringan udara akan membantu menanggulangin bahaya yang akan
ditimbulkan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar